16.12.13

Talk Show Death of Mangroves, Death of Our Future. Sukses!

Suasana diskusi.

Jakarta - KeMANGTEER. Hi Teer, pada tanggal 16 Desember 2013, mulai 20.00 WIB - 21.00 WIB,  KeMANGTEER Indonesia sukses menyelenggarakan talk show, duskusi dan pemutaran film mengenai mangrove dan warga pesisir, berjudul Kampung Rob di Jantung Kota, lho.

Kegiatan dilaksanakan di @HouseofDLight, Graha Cahya Mandala, Tomang, Jakarta Barat.

Acara ini dihadiri oleh para Teer KeMANGTEER Jakarta, juga perwakilan dari @YayasanIKAMaT, @BGreenAttack dan beberapa komunitas lingkungan di Jakarta.

Talk Show Death of Mangroves, Death of Our Future diawali dengan pembukaan, presentasi mangrove oleh Teer Ilham (Founder KeMANGTEER Jakarta) dan Teer Kiki (Sekjen KeMANGTEER Indonesia), juga pemutaran film Eagle Awards, Metro TV karya Kak Fuad Ashari dari KeSEMaT.

Setelah akun @HousofDelight  memposting foto di atas, melalui akun Twitternya, Teer Kiki @karuniakiki mengucakan: terimakasih dan Salam Mangrover! @KeMANGTEER @HouseofDLight.

Acara ini diharapkan mampu menginspirasi Indonesia, terutama warga Jakarta akan kondisi mangrove di negaranya, yang sudah rusak hingga mencapai 70%.

Dengan program-program kampanye mangrove KeMANGTEER di Jakarta, semoga saja akan semakin banyak lagi masyarakat dari segala kalangan yang tahu, sayang dan cinta dengan mangrove. Amin. Semangteer! (ADM).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar